Selasa, 16 Agustus 2011

DIKTATOR??





DALAM PENGERTIAN PALING SEDERHANA, IA SEORANG PENGUASA YANG MENCARI DAN MENDAPATKAN KEKUASAAN MUTLAK PEMERINTAHAN TANPA MEMPERHATIKAN KEINGINAN-KEINGINAN NYATA DARI RAKYATNYA. MUNGKIN, KEKUASAAN ITU DIDAPATKANNYA DENGAN SAH, LALU DIA MEMEGANGNYA ERAT-ERAT DENGAN KEKUATAN YAN DIMILIKINYA, ATAU IA MERAMPAS KEKUASAAN ITU MELALUI KUDETA. PADA DASARNYA KEKUASAAN YANG DIMILIKINYA BISA DIBEDAKAN DENGAN KEKUASAAN WARISAN SEPERTI DALAM SISTEM MONARKI. DIKTATOR BUKANLAH SEORANG PEWARIS TAHTA.
DI KALANGAN BANGSA-BANGSA YANG MISKIN, RAKYAT YANG MELARAT MENJADI SADAR DENGAN KEMEWAHAN YANG DINIKMATI OLEH PENDUDUK NEGARA KAYA. KESADARAN INI MENDORONG MEREKA SEMAKIN GELISAH DAN FRUSTASI. JANJI-JANJI PERBAIKAN EKONOMI DI NEGARA-NEGARA TERBELAKANG MENYEBABKAN KAUM REVOLUSIONER LOKAL BERGOLAK DAN MEMENANGKAN KEKUASAAN DIKTATORIAL..
KEKUASAAN DIKTATOR SERING DIKATEGORIKAN DENGAN "KIRI"  DIARAHKAN UNTUK MENIADAKAN KELAS DALAM MASYARAKAT.
JENIS DIKTATOR LAIN YANG BIASANYA DISEBUT JENIS "KANAN" MUNCUL DARI KEADAAN  KETIKA KELAS PENGUASA TERANCAM. KELAS PENGUASA INI BERUSAHA MENGAMANKAN KEKUASAANNYA DENGAN MEMPERTAHANKAN SITUASI REVOLUSIONER. PADA JENIS INI SANG DIKTATOR MUNCUL DEMI MEMPERTAHANKAN PERBEDAAN KELAS.

Tidak ada komentar: